Cari Tips Masakan Dan Minuman Diblog Ini
Resep Dan Cara Membuat Kue Putri Salju Spesial
Resep Dan Cara Membuat Kue Putri Salju Spesial-Kue putri salju,ya siapa yang tak kenal dengan kue yang satu ini kue kering yang di selimuti oleh manisnya gula donat ini sangat digemari oleh banyak orang indonesia,Kue kering putri salju kali ini akan terasa lebih istimewa karena dicampuran dengan keju yang ada di dalam adonan. dan juga Gula donat yang akan melapisi kue putri salju keju ini akan membuat rasa dan juga penampilannya menjadi lebih sempurna lagi.dan untuk menjaga kerenyahannya Simpan didalam tempat yang tertutup rapat.nah dari pada berlama lama lagi sekarang lansung saja yuk kita belajar Resep Dan Cara Membuat Kue Putri Salju Spesial untuk sekarang kita siapkan bu mbu bumbu nya terlebih dahuluBahan-bahan/bumbu-bumbu:
- 75 gram kacang tanah, dioven sampai matang, kemudian dicincang
- 225 gram margarin
- 1/4 sendok teh garam
- 75 gram gula tepung
- 1/4 sendok teh pasta vanila
- 1 kuning telur
- 2,5 ons tepung terigu yang berprotein rendah
- 25 gram maizena
- 15 gram susu bubuk
- 100 gram keju parut kasar, diangin-anginkan
- 200 gram gula donat
- Kocok margarin,gula tepung, garam, dan pasta vanila 2 menit sampai lembut. kemudian masukkan kuning telur. terakhir Kocok adonan sampai rata.
- Masukkan tepung terigu, susu bubuk, dan tepung maizena sambil diayak kemudian diaduk sampai rata. lalu masukkan kacang tanah. Aduk sampai rata rata.
- Ambil sedikit adonan. cetak. Letakkan di dalam semacam loyang yang sudah dioles tipis margarin.
- Oven dengan suhu sekita 130 derajat Celcius 45 menit sampai matang.
- selagi panas segera guling gulingkan di atas gula donat agar gula nya menempel dengan mudah.
Terima Kasih..... :)
0 komentar:
Post a Comment